Resep Es Kacang Merah

Salah satu hidangan yang cocok untuk berbuka adalah minuman yang berasa manis. Es kacang merah khas daerah Manado boleh dicoba sebagai menu berbuka puasa
Resep Es Kacang Merah :
Bahan-bahan :
* 200 gr kacang merah
* 1 batang  kayu manis
* 1 liter air untuk merebus
Bahan sirup gula :
* 150 gr gula pasir
* 100 gr gula merah, sisir terlebih dahulu
* 1 lembar daun pandan


* 1 liter air
Pelengkap :
* Es serut
* 50 ml susu kental manis
Cara membuat es kacang merah :
* Rebus kacang merah bersama kayu manis dalam 1 liter air hingga mendidih dan benar-benar empuk. Setelah empuk angkat dan dinginkan
* Rebus semua bahan sirup sambil di aduk-aduk terus hingga mendidih, angkat, dinginkan
* Tata dalam mangkuk, rebusan kacang merah beserta air rebusan secukupnya, tambahkan 3 sdm es serut, lalu tambahkan 1 sendok sayur sirup gula dan susu kental manis secukupnya
* Es kacang merah telah siap untuk disajikan
Resep Es Kacang Merah
Item Reviewed: Resep Es Kacang Merah 9 out of 10 based on 10 ratings. 9 user reviews.
Emoticon? nyengir

Berkomentarlah dengan Bahasa yang Relevan dan Sopan.. #ThinkHIGH! ^_^

Komentar Terbaru

Just load it!